Situs indoleaks.org indoleaks.net indoleaks.com indoleaks.info dll

JAKARTA - Heboh situs
Indoleaks.org akhir pekan lalu,
masih terus berlanjut. Bukan
hanya heboh dari sisi
dokumen yang dibongkarnya
tapi juga bermunculannya
kloningan situs yang mirip
dengan WikiLeaks tersebut.
Ditelusuri okezone , Selasa
(14/12/2010), salah satu situs
tersebut adalah Indoleaks.net.
Sekilas tampilan situs ini jauh
lebih rapi ketimbang situs
Indoleaks.org. Walaupun
ketika melihat isinya yang
ditampilkan, bisa dibilang
sama persis dengan situs
Indoleaks yang pertama kali
muncul.
Pada awalnya situs
Indoleaks.net tersebut
dikelola oleh orang yang sama
dengan Indoleaks.org atau
salah satu merupakan mirror
server dari yang lainnya
sampai pengelola
Indoleaks.org menyampaikan
hot news di situsnya yang
menyatakan sebagai berikut,
" Hingga saat ini, kami hanya
memiliki satu situs di
Indoleaks.org. Sedangkan
akun Twitter kami
hanya@indoleaks. Dokumen-
dokumen dalam situs ini, juga
bisa diakses di Slideshare.net/
indoleaks. Email kami juga
hanya satu:
indoleaks@gmail.com. Selain
di akun yang disebutkan di
atas, kami tidak
bertanggungjawab"
"Dengan adanya beberapa
perbedaan informasi yang
ditampilkan antara
Indoleaks.org dan
Indoleaks.net bisa saya yakini
disini bahwa Indoleaks.net
bukanlah merupakan mirror
server dari Indoleaks.org,"
kata pengamat telematika dari
Universitas Islam Negeri (UIN)
Jakarta, Abimanyu
Wachjoewidajat, kepada
okezone, Selasa
(14/12/2010).
Abah (panggilan akrab
Wahyu) mengatakan secara
hukum sebenarnya apa yang
dilakukan Indoleaks.net bisa
saja dituntut oleh
Indoleaks.org. Namun hal itu
sepertinya sulit dilakukan
karena pada situs
Indoleaks.org tidak ada
larangan bahwa orang tidak
boleh mengunduh dan
menayangkan kembali isi dari
Indoleaks.org, bahkan
Indoleaks.org sangat
berbangga memperlihatkan
banyaknya orang yang
mengunduh data dari situs
tersebut, walaupun
menurutnya informasi jumlah
unduhan tersebut fake/palsu
karena meningkat secara
terpolakan.
Selain itu apabila
Indoleaks.org ingin menuntut
maka situs kloningannya,
maka mereka perlu
memberikan kepastian hukum
dan otentikasi identitas
dirinya, disinilah letak kendala
tersebut karena pemilik
Indoleaks.org tidak berani
tampil.
"Dengan demikian
Indoleaks.net dapat
berlenggang dengan tenang,
bisa saya katakan
Indoleaks.net
" bermain
cantik " dan pintar
memanfaatkan kondisi yang
ada," tambah Abah.
Perbedaan lain dari
Indoleaks.net adalah
dicantumkannya nomor
kontak pada info registrasi
Indoleaks.org yaitu
+62.2757759xx.
Indoleaks.org mencantumkan
bahwa informasi adalah hak
asasi. Dan kini dengan apa
yang ditampilkan oleh
Indoleaks.net maka
Indoleaks.org termakan oleh
ucapannya sendiri dimana apa
yang dilakukan Indoleaks.net
adalah
" hak asasi seperti yang
diungkapkan oleh
Indoleaks.org
" .
Jadi yang bisa dilakukan
Indoleaks.org adalah
melanjutkan apa yang sudah
dimulainya dan merelakan
Indoleaks.net melakukan
aktifitas
" parasit " tersebut.
"Kegiatan ini akan semakin
seru apabila kelak ada yang
nekat membuat situs serupa
Indoleaks.net yakni (misal)
Indoleaks.com, Indoleaks.info
dll," tandasnya.
(tyo)

--
Jidat adalah Yuda Taufiqurrahman temui saya di http://jidatbaok.com

Situs indoleaks.org indoleaks.net indoleaks.com indoleaks.info dll

Situs indoleaks.org indoleaks.net indoleaks.com indoleaks.info dll ditulis oleh
10/10 based on 10 ratings from 10 reviewers

0 Respon:

Post a Comment

Silahkan berkomentar sesukamu! Mau sopan, jorok karepmu asal di tanggung sendiri! Salam hangat
Yuda Taufiqurrahman
| Jidat Bukan Pahlawan