Cara membuat Layer Gradiasi GIMP



Salam,

Tutorial ini dibuat ketika penulis sedang bingung dengan skripsi (nepuk jidat)

Pada tutorial kali ini Kita akan bermain-main dengan gradasi layer untuk membuat efek "perpindahan" misalnya ketika menggabungkan gambar yang dibuat sketsadengan gambar asli, Oke langsung ya :)

Oiya, tutorial kali ini menggunakan foto teman Saya, Ega, ini kali kedua beliau tampil di blog Belajar Gimp dan Inkscape ini sebagai objek tutorial (many thank for her :), silahkan lihat di tutorial photo selection dan colorize :)




1. Buka gambar yang akan Kita edit. Renama layer menjadi gambar #1, lalu gandakan (ctrl+shift D) jadi "gambar #2", layer ini saya beri efek canvas (Filters > Aristic > Apply Canvas)

2. Buat layer baru (ctrl+shift+N lalu enter) namai dengan "Gradien"
3. klik Blend tool lalu gradient pilih FG to transparent, lalu buat gradient di layer "Gradien", Buat agar hasilnya baik sesuai gambar Anda.

4. Pada Layer "Gradien", Layer > Transparency > Alpha to Selection

5. Sembunyikan layer "Gradien" (lihat gambar), Biarkan seleksi aktif, pilih layer "gambar #2" lalu klik delete. Ini akan menghapus wilayah seleksi sesuai layer "Gradien"


Mudah bukan? Contoh lain yang saya buat (gambar sketsa+asli), biar gak saingan yang ini tak perlu ditampilkan wajahnya, hahahaha

Go Gimp!!! http://gimpscape.blogspot.com/2011/04/gimp-tutorial-bermain-dengan-layer.html

Cara membuat Layer Gradiasi GIMP

Cara membuat Layer Gradiasi GIMP ditulis oleh
10/10 based on 10 ratings from 10 reviewers

1 comment:

Silahkan berkomentar sesukamu! Mau sopan, jorok karepmu asal di tanggung sendiri! Salam hangat
Yuda Taufiqurrahman
| Jidat Bukan Pahlawan